Hai.. Watersport Bali lover
Kali ini kami akan menulis jawaban dari banyak pertanyaan yang pernah diajukan tamu watersport kami. Dari ratusan pertanyaan yang masuk, kami pilih yang paling sering ditanyakan yaitu: waktu paling tepat untuk watersport di Tanjung Benoa Bali jam berapa saja?
Foto: aktifitas watersport di Tanjung Benoa Bali
Ada 3 hal penting yang perlu diperhatikan sebelum menjawab pertanyaan diatas, diantaranya:
- Kondisi pasang – surut air laut di Tanjung Benoa Bali
- Kondisi tingkat keramaian wisatawan di lokasi
- Kondisi cuaca, seperti panas misalnya
Note: watersport buka jam 09.00 – 16.00 wita
1. Kondisi Pasang Surut Air laut di Tanjung Benoa
Tidak bisa dipungkiri, pasang-surut air laut di Tanjung Benoa sangat berpengaruh besar terhadap aktifitas watersport. Jika kondisi air laut surut, maka aktifitas watersport dihentikan secara total. namun sebaliknya, jika air laut pasang maka aktifitas permainan bisa dilakukan. Pasang-surut air laut sangat dipengaruhi oleh posisi bulan terhadap bumi. Saat bulan purnama, di Tanjung Benoa air mulai pasang di pagi hari sampai siang hari sekitar jam 1 siang. Setelah jam 1, air berangsur-angsur surut. Demikian juga hari-hari biasanya, air laut mulai surut biasanya setelah jam 2 atau 3 sore.
Jadi kami perkirakan waktu paling tepat (terbaik) disini untuk main watersport adalah jam 09.00 – 13.00 wita
2. Kondisi tingkat keramaian wisatawan di lokasi
Setiap hari, lokasi Tanjung Benoa watersport selalu ramai dikunjungi wisatawan. Namun titik waktu paling ramai adalah di siang hari sekitar jam 12 an. Untuk menghindari keramaian agar tidak terlalu lama ngantri, disarankan sebelum jam 12 siang sudah di lokasi.
Jadi kami perkirakan waktu paling tepat (terbaiknya) adalah jam 09.00 – 12.00 wita
3. Kondisi cuaca, seperti panas misalnya
Kebanyakan info yang kami terima dari tamu kami adalah tidak suka cuaca panas saat main watersport. Cukup dimaklumi memang karena kita sebagian besar orang Indonesia memang tidak suka kulitnya hitam gara-gara kena terik matahari.. hehe. Nah, jika memang seperti ini, kami sarankan datang ke lokasi di pagi hari. Berarti waktu paling tepat (terbaiknya) adalah jam 09.00 – 10.00 wita
Waktu Paling Tepat Untuk Watersport di Tanjung Benoa Bali
Dari ke-3 kondisi yang sudah kami uraikan diatas, maka akan ketemu waktu paling tepat untuk watersport di Tanjung Benoa Bali yaitu:
09.00 – 12.00 wita
Jadi bagi anda yang ingin main watersport, kami sarankan datang antara jam 09.00 – 12.00 wita guna mengindari air laut surut, matahari yang semakin terik, dan ngantri yang tidak terlalu lama.
Apakah boleh datang setelah jam 12 siang?
jawabannya: boleh.. karena waktu tutup watersport adalah jam 4 sore wita. 🙂